Review Scarlett Brightening Facial Wash dan Scarlett Brightly Ever After Serum
14.00Brand kosmetik Scarlett atau lebih dikenal dengan Scarlett Whitening tak mau ketinggalan untuk berinovasi. Usai beauty enthusiast dibuat jatuh cinta dengan rangkaian body care, kini Scarlett meluncurkan produk face care yang tak kalah gencar dipromosikan oleh para pencinta skincare. Tak tanggung-tanggung, produk perawatan wajah dari Scarlett terdiri dari dua series yakni Acne Series dan Brightly Series. Saya sendiri tertarik untuk mencoba varian produk Brightly Series karena sesuai dengan kebutuhan kulit saat ini. Selain itu, kondisi dan jenis kulit saya bukan tipe berjerawat melainkan tipe kulit normal-kombinasi.
Melihat pilihan produk dari Scarlett Brightly Series ternyata cukup banyak, yakni Brightly Ever After Serum, Brightly Ever After Day Cream, Brightly Ever After Night Cream. Selain itu, brand lokal milik artis kenamaan Felicya Angelista ini juga punya produk facial wash yang bisa digunakan oleh semua jenis kulit. Rangkaian produk tersebut mengandung Glutathione dan Vitamin E yang terkenal manfaatnya untuk meningkatkan kelembapan dan elastisitas kulit, melindungi kulit dari radikal bebas, mengatasi peradangan, serta mencerahkan kulit. Nah, dengan iming-iming manfaat produk Scarlett Brightly Series membuat saya tertarik untuk membuktikannya. Saya akhirnya memutuskan untuk mencoba Scarlett Brightening Facial Wash dan Scarlett Brightly Ever After Serum.
BACA: Review Scarlett Whitening Body Care
Nggak pakai lama, langsung saja simak review Scarlett Brightening Facial Wash dan Scarlett Brightly Ever After Serum berikut ini!
Scarlett Brightening Facial Wash
Scarlett Brightening Facial Wash dikemas dalam botol plastik dengan desain slim dan handy. |
Desain tutup botol kemasan Scarlett Brightening Facial Wash dengan model flip top. |
Scarlett Brightly Ever After Serum
Scarlett Brightly Ever After Serum dikemas dalam botol kaca dengan desain tutup model pipet. |
Produk serum dari Scarlett sering sekali saya lihat review-nya di media sosial. Tak sedikit beauty enthusiast yang mengaku cocok dan puas dengan kinerja produk-produk skincare (termasuk serum) dari Scarlett. Apalagi harga produk perawatan wajah dari Scarlett terbilang terjangkau, sehingga para pencinta skincare makin tergoda untuk mencoba produknya. Saya sendiri contohnya. Selain penasaran apakah memang kinerja produk sebanding dengan harganya, tapi juga tertarik dan butuh karena kebanyakan serum yang saya coba saat ini teksturnya sangat rich, sehingga lebih enak kalau punya serum yang gentle. Harapannya, bisa di-layer bersama dan efeknya lebih maksimal.
Scarlett Brightly Ever After Serum jadi pilihan saya setelah puas mencoba facial wash dari Scarlett. Serum ini dikemas dalam botol kaca dengan desain tutup botol model pipet, sama seperti kemasan serum pada umumnya. Sekilas, packaging Scarlett Brightly Ever After Serum memang terlihat nothing special. Namun setidaknya tetap fungsional, dan yang paling penting informasi terkait produk tercantum secara jelas di kemasan luar dan kemasan utama pada botol. Selain itu, pemilihan nuansa warna pink pada kemasan juga cukup cantik. Warnanya khas Scarlett yang memang jadi identitas brand ini yang lekat dengan kesan ceria dan penuh warna.
Lantas bagaimana dengan tekstur serumnya? Apakah berhasil bikin saya ceria juga? Selama satu bulan pemakaian, serum yang memiliki tekstur cair/watery ini cukup membuat saya lega karena tidak menimbulkan efek negatif atau bikin iritasi kulit. Tak bisa dipungkiri, dengan harga serum yang terbilang murah membuat saya sempat ragu untuk mencobanya. Namun ternyata efek pemakaian sesuai ekspektasi, malahan serum ini saya jadikan andalan jika ingin menggunakan serum dengan kandungan aktif atau yang teksturnya sangat kental. Rasanya, istilah murah tapi nggak murahan pantas disandang oleh Scarlett Brightly Ever After Serum.
Tekstur Scarlett Brightly Ever After Serum sangat ringan dan mudah diratakan. |
Kandungan yang digunakan Scarlett Brightly Ever After Serum tak jauh berbeda dengan Scarlett Facial Wash. Selain Glutathione, serum ini mengandung Vitamin C, Phyto Whitening, Niacinamide, dan Lavender Water sebagai hero ingredients. Masing-masing kandungan tersebut bekerja saling melengkapi sesuai fungsinya masing-masing. Vitamin C dipercaya dapat membantu menghilangkan flek dan bekas jerawat, mencegah dan melindungi kerusakan sel dan jaringan kulit akibat paparan radikal bebas yang menyebabkan penuaan dini pada kulit. Sementara Phyto Whitening dipilih karena diklaim dapat membantu mencerahkan wajah dalam waktu singkat dan kandungan ini relatif aman tanpa menyebabkan iritasi. Belum cukup mengandalkan kedua bahan tersebut, Scarlett Brightly Ever After Serum juga memanfaatkan niacinamide yang dikenal ampuh mengatasi permasalahan kulit.
Niacinamide berfungsi sebagai skin barrier atau garda utama yang melindungi kulit. Ketika diaplikasikan, niacinamide mampu menjaga kelembapan kulit dari dalam sekaligus menangkal gangguan dari luar, seperti infeksi bakteri, polusi, sinar UV, hingga hal sepele seperti gesekan atau goresan. Mengetahui fungsi dari niacinamide tak heran jika Scarlett Brightly Ever After Serum juga memanfaatkan kandungan tersebut. Apalagi saya cocok dengan penggunaan skincare yang mengandung niacinamide. Alhasil makin yakin kalau serum ini benar-benar bisa melindungi dan mengatasi masalah kulit.
Last but not least, kandungan Scarlett Brightly Ever After Serum makin lengkap dengan adanya lavender water. Kandungan ini diklaim dapat melawan bakteri penyebab jerawat, mengatasi peradangan pada kulit, detoksifikasi kulit, meningkatkan sirkulasi darah, dan menghaluskan kulit. Lengkap dan menggiurkan sekali ya manfaatnya? Ternyata bunga asal Eropa ini tak hanya digunakan sebagai aromaterapi saja, tapi juga punya banyak manfaat untuk kulit. Manfaat lavender bagi kecantikan kulit tak lepas dari kandungan zat antiseptik dan antibakteria yang dapat melawan kuman penyebab jerawat serta mengurangi pembengkakan.
Untuk pemakaian Scarlett Brightly Ever After Serum bisa dipakai pagi dan malam hari. Sementara cara pengaplikasiannya sama seperti ketika memakai serum pada umumnya. Cukup pakai 2-3 tetes saja lalu aplikasikan secara perlahan, sambil dipijat juga boleh. Kemudian kalau mau di-layer lagi dengan serum lainnya sebaiknya tunggu beberapa detik sampai serum dari Scarlett ini meresap secara merata di permukaan wajah. Oya, cara penyimpanan Scarlett Brightly Ever After Serum perlu diperhatikan ya. Sebaiknya ditaruh di tempat yang kering dan tidak terkena sinar matahari demi melindungi kualitas produk tetap terjaga. Jangan lupa juga untuk memastikan kemasan botol sudah tertutup rapat ya!
Well, selama satu bulan pemakaian saya cukup puas dengan kinerja Scarlett Brightly Ever After Serum. Teksturnya sungguh ringan, mudah diratakan, dan cepat meresap. Finish di kulit juga nggak bikin greasy atau meninggalkan sensasi lengket. Alcohol-Free, Fragrance-Free, dan serum ini tidak diujicobakan pada hewan (Cruelty-Free). Mau di-layering dengan serum lainnya juga aman-aman aja. Namun memang untuk efek pemakaian berdasarkan kandungan utamanya belum sepenuhnya terlihat. Ya skincare memang demikian adanya, nggak bisa langsung terlihat hasilnya karena pasti membutuhkan waktu. Apalagi serum ini berfungsi untuk menghilangkan flek, yang mana flek di wajah saya memang cukup banyak jumlahnya dan tidak bisa langsung hilang begitu saja hanya dengan mengandalkan satu produk skincare. Tapi yang jelas saya bisa merasakan kondisi kulit tetap terjaga kelembapannya, tekstur kulit juga jadi lebih halus, dan benar-benar terbebas dari jerawat.
Oya, untuk efek mencerahkan yang jadi klaim utama serum ini juga belum bisa dibuktikan karena memang warna kulit saya sudah cukup cerah dan kebutuhan kulit saya saat ini bukan untuk dicerahkan. Tapi setidaknya warna kulit saya nggak berubah jadi kusam dengan pemakaian serum dari Scarlett ini. Meski demikian, saya tetap belum bisa menampilkan foto before-after pemakaian Scarlett Brightly Ever After Serum. Alasannya karena skincare yang sedang saya pakai tidak hanya satu produk, sehingga kemungkinan perubahan kulit (seperti jadi lebih cerah) bukan hanya karena produk ini saja tapi kombinasi dari banyak produk skincare.
Selain itu, mengambil foto dengan keadaan sama persis cukup sulit. Mengingat jam foto, pencahayaan, dan gadget yang digunakan akan memengaruhi hasil foto. So, selanjutnya saya masih akan tetap memakai Scarlett Brightly Ever After Serum sampai habis sambil enjoy the process! Bagi saya, hasil pemakaian produk skincare tak harus selalu jadi patokan karena ini semua butuh waktu untuk membuktikannya. Semoga dimengerti ya :)
Semangat skincare-an, trust and enjoy the process!
0 comments